Pamekasan, KNEKS - Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah (KNEKS) bekerja sama dengan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) dalam penyelenggaraan webinar “Workshop Merdeka Belajar Kampus Merdeka Ekonomi dan Keuangan Syariah serta Industri Halal pada Perguruan Tinggi Provinsi Jawa Timur” pada hari Rabu (12/7) di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Madura.
Dihadiri lebih dari 70 peserta dari berbagai perguruan tinggi di provinsi Jawa Timur, workshop ini bertujuan untuk implementasi kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) guna mempercepat pengembangan industri halal.
Acara ini diawali dengan pidato kunci oleh Maimun selaku Wakil Rektor 1 IAIN Madura. Pada pidatonya, Maimun menyampaikan Perguruan Tinggi perlu menyiapkan lulusan yang siap terjun di industri dengan mempertimbangkan softskill dan hardskill selain dari pengetahuan.
M. Soleh Nurzaman selaku Kepala Divisi Pengembangan SDM Ekonomi Syariah KNEKS turut memberikan sambutan pada acara. Soleh mengatakan bahwa pada saat ini sayangnya lulusan ekonomi syariah maupun syariah belum mendominasi industri halal. Untuk itu, KNEKS dengan stakeholder terkait akan terus mendorong link and match pembangunan SDM dan talenta, baik melalui pendidikan formal maupun non-formal.
Sambutan terakhir disampaikan oleh Zainal Abidin selaku Dekan FEBI IAIN Madura. Ia menyampaikan apresiasi kepada KNEKS untuk kolaborasi penyelenggaraan workshop pada hari ini.
“Kebetulan workshop pada hari ini bersamaan dengan Hari Lahir IAIN Madura yang ke 57 tahun. Sehingga, acara ini merupakan kado dari FEBI untuk IAIN Madura,” ujar Zainal.
Acara dilanjutkan dengan dua sesi workshop dengan tema berbeda. Sesi pertama mengambil tema implementasi kurikulum MBKM ekonomi dan keuangan syariah dengan narasumber Hairil Fajar selaku Direktur Utama BPRS Bhakti Sumekar, Abdul Mongid selaku Wakil Direktur Eksekutif 2 KDEKS Provinsi Jawa Timur, Hayati Zahri selaku Analis Kebijakan KNEKS dan Zainal Abidin.
Selanjutnya, sesi 2 mengambil tema kurikulum MBKM Industri Halal dengan narasumber Ni Putu Desinthya selaku Kepala Divisi Pengembangan Halal Assurance System KNEKS, Sudarmawan Samidi selaku Analis Kebijakan KNEKS dan Ach Baiquni selaku Kepala Pusat Halal Center IAIN Madura.
Penulis: Atiqoh Nasution
Redaktur Pelaksana: Ishmah Qurratu'ain