IDEN
Indonesia mendirikan Fakultas Pengembangan Industri Halal
22 June 2019

JAKARTA, KNKS – Rektor Universitas Islam Internasional Indonesia (UIII), Komarudin Hidayat berkunjung ke kantor Komite Nasional Keuangan Syariah (KNKS), Jumat (21/06/2019). Pertemuan tersebut dalam rangka kunjungan untuk bahas pendirian Fakultas Pengembangan Industri Halal.

Kunjungan Komarudin disambut oleh Ventje Rahardjo selaku Direktur Eksekutif KNKS, Ahmad Juwaini selaku Direktur Keuangan Inklusif, Dana Sosial Keagamaan dan Keuangan Mikro Syariah, dan Taufik Hidayat selaku Direktur Promosi dan Hubungan Eksternal. Fakultas akan mengembang tugas untuk mendorong Sumber Daya Manusia, kapasitas riset dan pengembangan (R&D) pengembangan ekonomi syariah Indonesia.

Untuk mencapai tujuan tersebut, Komarudin menjelaskan kurikulum ekonomi syariah Indonesia harus berstandar internasional, hasil laboratorium dan riset ekonomi syariah harus memberikan dampak yang besar dalam lingkup nasional dan internasional. “Langkah awal adalah buat proposal fakultas, kurikulum dan laboratorium. Kurikulum berfokus pada political science, innovation, dan Islamic studies.” Ujar Komarudin.

Ventje menjelaskan KNKS sudah berkonsultasi dengan Prof. Irwandi Jaswir, peraih Penghargaan Internasional Raja Faisal untuk Pelayanan Islam (2018), mengenai strategi pengembangan industri halal. KNKS juga sudah melakukan MoU dengan 7 Universitas untuk susun kurikulum bersama Prodi Ekonomi Syariah dan sedang mengembangkan program R&D ekonomi syariah, yaitu Indonesian Network for Islamic Economic Studies (INIES). “KNKS bekerja sama dengan semua stakeholder, Kementerian/Lembaga (K/L), Organisasi Masyarakat (Ormas), perbankan, dan pelaku usaha mengenai pemetaan ekonomi syariah untuk bergerak menuju arah yang sama.” Ungkap Ventje. 

Tindak lanjut dari pertemuan ini, KNKS mengajukan draft kurikulum berstandar internasional untuk program S2 dan S3 studi Ekonomi, Bisnis dan Keuangan Islam, serta “Halal Science”. Selain itu, diperlukan studi awal pendirian Pusat Pengembangan Ekonomi dan Keuangan Islam di kampus UIII.

 

Penulis: Ishmah Qurratu’ain
Redaktur Pelaksana : Achmad Iqbal

Berita Lainnya