IDEN
Sharia Young Leader Summit (SYLS) 2022
28 December 2022

Jakarta, KNEKS - Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah (KNEKS) kembali berkolaborasi dengan Bank Syariah Indonesia (BSI) dan BSI Maslahat dalam penyelenggaraan Sharia Young Leader Summit yang dilaksanakan pada Sabtu-Senin (24-26/12) di Hotel Harper Jakarta.

Dalam rangka mencari bibit-bibit muda innovator dan influencer di bidang ekonomi syariah, BSI Maslahat menyelenggarakan 3 jenis lomba, yaitu: (1) Conference; perlombaan karya tulis essay innovasi syariah dengan 3 tema yaitu Filantropi, Industri Halal dan Fintech, (2) Social Project: perlombaan presentasi rancangan social project dengan kategori Pendidikan, Ekonomi dan Sosial Kesehatan, dan (3) Duta Ekonomi Syariah Milenial. Ketiga jenis lomba ini dipresentasikan dalam Bahasa Inggris, dengan harapan peserta lebih siap untuk menjadi talenta pemimpin ekonomi syariah dunia nantinya.

Total ada 315 tim pendaftar SYLS 2022 sebagai delegasi dari 15 kampus negeri dan swasta di seluruh Indonesia dan 24 tim lolos di tahap final SYLS. Kompetensi ini dinilai oleh oleh 6 orang juri perwakilan KNEKS.

Lomba Conference dijuarai oleh Institute Teknologi 10 November dengan judul Essay BSI Ecohub: Aplikasi “Environment-based sebagai Sarana Scale Up Action Plan Permasalahan Lingkungan di Indonesia”. Social Project Competition dijuarai oleh UIN Sunan Gunung Jati dengan judul “Proposal SMART, Sharia Smart Card” yang merupakan pemanfaatan permainan kartu sebagai media pembelajaran yang efektif, interaktif dan efektif guna meningkatkan literasi ekonomi syariah.

Kategori lomba terakhir yaitu Duta Ekonomi Syariah Milenial dijuarai 3 pemenang, yakni Ali Kifayatullah dari Universitas Indonesia, Sailana Karima dari Universitas Padjajaran, dan Raihan Maulana Fajri dari Universitas Indonesia. Ketiga duta Milenial akan bertugas di wilayah masing-masing bagai Duta Ekonomi Syariah BSI dan BSI Maslahat dan ikut sertadalam setiap kegiatan literasi BSI dan BSI Maslahat di kampus-kampus seluruh Indonesia.

Dalam kesempatan ini Direktur Infrastruktur Ekonomi Syariah KNEKS Sutan Emir Hidayat memberikan sambutan menyebutkan bahwa generasi milenial saat ini memegang peranan yang sangat penting dalam pertumbuhan ekonomi Indonesia. KNEKS siap berkolaborasi untuk penyelenggaraan Sharia Young Leader Summit dan perlu terus dilakukan supaya kita mampu melahirkan generasi manusia yang kreatif, unggul dan dapat memenuhi kebutuhan sumber daya insani untuk pertumbuhan ekonomi dan keuangan syariah.

Penulis: Hayati Zahri
Redaktur Pelaksana: Ishmah Qurratu'ain

Berita Lainnya