IDEN
Tingkatkan Publikasi Ilmiah Ekonomi Syariah Jawa Timur, KNKS Gandeng UNAIR
11 September 2019

SURABAYA, KNKS – Komite Nasional Keuangan Syariah (KNKS) bersama dengan Universitas Airlangga (UNAIR) mengadakan Workshop Publikasi Ilmiah Ekonomi Syariah yang mengusung tema “Meningkatkan Kualitas dan Kuantitas Publikasi Ilmiah bagi Akademisi Keuangan dan Ilmu Ekonomi Islam di Jawa Timur”, di Hotel Santika Premiere Gubeng, Surabaya, (11/9).

Direktur Pendidikan dan Riset Keuangan Syariah KNKS Dr. Sutan Emir Hidayat, dalam sambutannya menjelaskan tugas KNKS adalah mempercepat, memperluas, dan memajukan perkembangan ekonomi syariah. Salah satu fungsinya adalah memberikan rekomendasi atas penyelesaian masalah-masalah yang ada pada ekonomi syariah, termasuk di dalamnya masalah penelitian.

Dibandingkan ekonomi konvensional, literatur ekonomi dan keuangan syariah saat ini masih dinilai rendah. Jurnal atau paper yang dipublikasikan oleh Indonesia masih terbatas.   

Menurut Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi, bahwa diantara 10 besar publikasi Negara Organisasi Konferensi Islam (OKI), Indonesia masih belum berada di nomor satu, masih kalah dari Iran, Turki, dan Malaysia.

“Kita mesti menjadi leader disini, supaya kita juga bisa klaim kalau kita adalah leader dari ekonomi syariah. Kalo kita klaim leader dari ekonomi syariah tapi datanya gak sesuai kan gak cocok,” ujar Emir.

Workshop Publikasi Ilmiah Ekonomi Syariah ini merupakan salah satu cara KNKS dalam mewujudkan salah dua strategi dasarnya, penguatan kualitas dan kuantitas sumber daya manusia dan penguatan kapasitas riset dan pengembangan di bidang ekonomi syariah.

“Tahun ini kami menargetkan di dua provinsi, Jawa Timur dan Aceh, sedangkan untuk tahun depan Jabar, Sulsel, Kalsel,” imbuhnya.

Untuk wilayah Jawa Timur, KNKS berkolaborasi dengan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Airlangga (UNAIR). Wakil Dekan II FEB UNAIR Ahmad Rizki Sridadi mewakili pihak FEB UNAIR sangat mendukung acara ini dan berharap adanya output yang dihasilkan, seperti karya ilmiah yang dipublikasikan pada scopus.

Terhitung lebih dari 40 pendaftar yang mayoritas adalah akademisi terafilisiasi dengan Ikatan Ahli Ekonomi Islam (IAEI) Jawa Timur antusias mengumpulkan paper mereka, lalu terseleksi 30 paper peserta yang kemudian mengikuti workshop publikasi ilmiah ekonomi syariah.

Dalam agenda workshop ini juga ada sesi pendampingan oleh para mentor yang berasal dari dosen berpengalaman FEB UNAIR. Kelompok dibagi menjadi 4 konsentrasi, diantranya konsentrasi Ekonomi Islam, Keuangan Islam, Bisnis Islam, dan Pemasaran Islam.

Selaku Ketua Pelaksana Workshop, Atina Shofawati dari FEB UNAIR menyampaikan bahwa peserta yang hadir ini beragam, mulai dari perguruan tinggi negeri/swasta, perguruan tinggi di bawah naungan kemenristekdikti, maupun kementerian agama.

Keberagaman ini diharapkan mampu menciptakan komunikasi untuk membentuk networking antar perguruan tinggi di Jawa Timur khususnya dalam bidang ekonomi dan keuangan syariah.

 “Ada 21 kampus yang menjadi peserta, baik dari wilayah Jatim maupun dari luar Jatim, secara geografis berasal dari 14 kabupaten/kota yang meliputi 11 kabupaten/kota di Jatim dan 3 kabupaten/kota di luar Jatim yaitu Jakarta, Makassar atau Ujungpandang, dan Pekalongan (Jawa Tengah),” tutup Atina.



Penulis: Annissa Permata dan Sumayyah
Redaktur Pelaksana: Achmad Iqbal

Berita Lainnya