IDEN
KNEKS Meluncurkan Buku Panduan Magang/Praktik Kerja Ekonomi Syariah
03 July 2021

Jakarta, KNEKS - Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah (KNEKS) telah meluncurkan Buku Panduan Magang/Praktik Kerja di Sektor Ekonomi dan Keuangan Syariah pada Selasa (29/6) secara virtual bersamaan dengan peluncuran Buku Teks Ekonomi Syariah.

Dalam acara peluncuran, turut hadir Wakil Presiden (Wapres) RI selaku Ketua Harian KNEKS KH. Ma'ruf Amin, Menteri Keuangan/Sekretaris KNEKS sekaligus Ketua Umum Ikatan Ahli Ekonomi Islam (IAEI) Sri Mulyani Indrawati, Gubernur Bank Indonesia sekaligus Ketua Dewan Pakar Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) Perry Warjiyo, Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi RI (Dirjen Dikti Kemendikbud Ristek RI) Nizam, dan Direktur Eksekutif Manajemen Eksekutif (ME) KNEKS Ventje Rahardjo.

Buku Panduan Magang/Praktik Kerja di Sektor Ekonomi dan Keuangan Syariah diharapkan mampu menjadi panduan bagi perguruan tinggi penyelenggara program studi rumpun ekonomi dan keuangan syariah dalam melaksanakan program magang/praktik kerja. Hal ini juga sejalan dengan program Kebijakan Merdeka Belajar: “Kampus Merdeka” (MBKM) yang diterbitkan oleh Kemendikbudristek dan dapat menjadi acuan dalam pelaksanaan program magang yang terdapat dalam Kebijakan MBKM tersebut.

Direktur Eksekutif ME KNEKS Ventje Rahardjo berharap dengan adanya buku panduan ini dapat bermanfaat secara luas dan tidak bersifat eksklusif.

“Buku Panduan Magang/Praktik Kerja di Sektor Ekonomi dan Keuangan Syariah harapannya dapat bermanfaat secara luas, tidak eksklusif hanya pada Prodi Rumpun Ekonomi Syariah atau Perguruan Tinggi semata, tetapi dapat memberikan manfaat bagi masyarakat secara umum untuk mempercepat inklusi keuangan syariah sebagai alat peningkatan kesejahteraan dan kualitas hidup masyarakat,” tutur Ventje.

Pada kesempatan yang sama, Dirjen Dikti Kemendikbud Ristek RI Nizam menyampaikan bahwa penguatan potensi ekonomi syariah salah satunya adalah melalui program Kampus Merdeka yang diinisiasi oleh Kemendikbudristek.

“Program ini membuka peluang pembelajaran lintas program studi bagi para mahasiswa sehingga kompetensi mahasiswa diharapkan lebih kuat dan lebih beragam,” kata Nizam.

Nizam juga mengapresiasi penerbitan buku ini, menurutnya ini merupakan upaya dalam rangka mengakselerasi kesiapan talenta bidang ekonomi syariah, baik bidang keuangan, produk halal, fesyen, farmasi dan kosmetik, serta sektor lainnya.

Wapres KH. Ma'ruf Amin mengapresiasi pihak-pihak yang terlibat dan berharap dengan adanya buku panduan ini dapat memperluas pola pikir akademika, sehingga dapat bersinergi dengan pemerintah untuk mewujudkan ekonomi syariah yang inklusif dan berkelanjutan.

“Program studi rumpun ekonomi syariah juga harus senantias selaras dengan kebutuhan industri, perkembangan teknologi, dan dinamika perekonomian global,” ujar Wapres sekaligus Ketua Harian KNEKS ini.

Buku panduan ini diharapkan mampu menjadi acuan standarisasi pelaksanaan program magang/praktik kerja pada program MBKM di Perguruan Tinggi dan Industri pada sektor ekonomi dan keuangan syariah, sehingga link and match antara perguruan tinggi dengan kebutuhan industri di Indonesia dapat terjalin erat. Buku ini secara jelas telah menjabarkan program magang yang perlu disiapkan dari sisi perguruan tinggi, industri, dan juga mahasiswa yang bersangkutan.

“KNEKS akan terus berusaha mengeluarkan berbagai produk/program serta rancangan kebijakan yang dapat mempercepat, memperluas, dan memajukan pengembangan ekonomi dan keuangan syariah dalam rangka memperkuat ketahanan ekonomi nasional,” ujar Ventje menutup acara.

Penulis: Annissa Permata dan Naura Siti Alifah
Redaktur Pelaksana: Ishmah Qurratu'ain

---

Buku Panduan Magang dapat diakses di "Publikasi" One Data Center atau melalui link berikut:
https://kneks.go.id/satu-pusatdata/7

Berita Lainnya